Resep Membuat Sambal Goreng Nasi Uduk

Resep Membuat Sambal Goreng Nasi Uduk | Salah satu foktor yang membuat nasi uduk terasa nikmat adalah sambalnya. Dengan resep sambal nasi uduk yang super enak, dijamin nasi uduk yang kita buat juga akan lebih terasa nikmat jika dibanding dengan nasi uduk dengan sambal yang biasa-biasa saja.

Nah berikut ini kami akan sajikan resep atau cara membuat sambal nasi uduk yang enak dan cocok di lidah. Resep ini bisa anda coba dan anda bandingkan dengan resep lainnya.

Bahan-bahan  Sambal Goreng Nasi Uduk 

  • siapkan 3 siung bawang merah.
  • siapkan 3 siung bawang putih.
  • siapkan satu sendok garam kasar.
  • siapkan setengah sendok garam halus.
  • siapkan gula merah secukupnya.
  • siapkan gula putih secukupnya.
  • siapkan cabe merah yang masih segar satu mangkok.
  • siapkan cabe rawit sebagai tambahan secukupnya.
  • siapkan dua lembar daun salam.
  • siapkan 5 buah tomat.
  • siapkan minyak goreng secukupnya.
  • siapkan seperempat sendok micin.


Langkah Membuat Sambal Goreng Nasi Uduk 

  • haluskan bawang merah, bawang putih, cabe, garam kasar, gula merah secara merata.
  • kemudian, sambil menunggu bumbu-bumbu selesai dihaluskan, panaskan minyak goreng secukupnya.
  • setelah panas, masukkan bumbu-bumbu tersebut ke dalam wajan.
  • lalu aduk secara merata.
  • kemudian beri salam, aduk kembali.
  • beri gula putih secukupnya.
  • tambahkan garam halus secukupnya.
  • lalu aduk kembali secara merata hingga wanginya terasa\
  • hidangkan sambal tersebut di piring yang telah disediakan.



Bagai mana, sederhana bukan resep membuat sambal goreng nasi uduk yang kami sajikan kali ini ? Silahkan dipraktikan sendiri di rumah dan buktikan kelezatannya. Dan jangan lupa bagikan resep ini kepada teman atau saudara anda.

0 Response to "Resep Membuat Sambal Goreng Nasi Uduk "

Posting Komentar